Jumat, 26 November 2010

SEJARAH KOTA WELERI

asal usul nama Weleri 
menurut "Babad Tanah Kendal"

Berawal dari kisah pangeran Sambong

Tumenggung Prawiro Setyo atau yg lebih dikenal dengan nama Pangeran Sambong adalah salah satu petinggi Mataram yg mengikuti pertemuan di Paseban Kemangi dalam rangka persiapan menyerang VOC di Batavia.

Sebagaimana pemimpin2 lainnya, Pangeran Sambong tidak diperkenankan kembali ke Mataram. Sekembalinya dari Batavia, ia kembali bertapa dan melanjutkan perjalanan ke barat dan menjadi masyarakat biasa (meninggalkan gelar tumenggung). Tetapi masyarakat sudah banyak yg tahu kalo Pangeran Sambong adalah salah satu tokoh Mataram yg ikut berperang melawan Belanda di Batavia.

Selain Pangeran Sambong... juga ada tokoh lainnya yakni Bah Brontok (seorang tokoh keturunan Cina) yg mana keduanya adalah sama2 murid Tumenggung Rajekwesi (Ki Ageng Kemangi). Keduanya bertolak belakang dalam menempatkan tujuan belajar pada Ki Ageng Kemangi. Pangeran Sambong cenderung pada aliran putih sedangkan Bah Brontok lebih cenderung ke aliran hitam.

Selain itu Pangeran Sambong juga melaksanakan tugas penyiaran agama islam dengan cara yg disesuaikan dengan keadaan.

Pangeran Sambong dan Bah Brontok ini klo diibaratkan bagai minyak dan air walaupun sama2 murid Ki Ageng Kemangi. Alkisah menyebutkan kalo suatu hari Bah Brontok melakukan adu ayam dengan Pangeran Sambong. Ayam petarung Pangeran Sambong berwarna merah penatas sedangkan ayam Bah Brontok berwarna jali. Tempat beradunya ditentukan di daerah Cakra Kembang dekat sungai Kutho. Orang yg suka melihat tidak berani melihat dari dekat, tetapi dari jauh ditempat yg agak tinggi. Tempat itu sekarang dinamakan Tegalan Sedengok.

Setelah usai adu ayam, keduanya selalu memandikan ayamnya di sungai dekat Cakrakembang sekarang. Oleh masyarakat sungai itu dinamakan Kali Jenes (kotor).
Bah Brontok sering melakukan kecurangan2 dalam adu ayam. Maka Pangeran Sambong juga melakukan taktik sama. Pada salah satu kaki ayam milik pangeran Sambong diberinya tutup kaki yg terbuat dari bambu, Dengan demikian warna kulit ayam itu menjadi tidak sama. Maka di Dukuh Bojengan, yg letaknya tidak jauh dari Cokrokembang itu bila ada ayam yg berwarna kulit dua kaki berbeda, diyakini bahwa ayam itu milik Pangeran Sambong.

Dua tokoh itu juga punya tempat padepokan yg tidak jauh. Pangeran Sambong berada di tempat yg bernama Sambong atau hutan Sambongan, sedangkan Bah Brontok tinggal di Alas Buntu Krengseng. Sekarang dikenal dengan sebutan Randu Sigunting karena pohon randu yg tumbuh bercabang seperti gunting.

Pangeran Sambong mempunyai pengikut setia, mereka adalah Bagus Wuragil dan Denowo. Sebelum Pangeran Sambong ada tokoh wanita yg sebelumnya datang di tempat itu. Mereka adalah Nyai Wungu dan Nyai Damariyah. Pertemuan Pangeran Sambong dan 2 tokoh wanita yg sebelumnya pernah bertemu di suatu tempat sebelum tinggal di daerah barunya itu ternyata membawa berkah. Tempat pertemuannya dinamakan sambung yg berarti bisa menyambung persaudaraan kembali.

Selanjutnya...
Dikisahkan kalo Nyai Damariyah atau Sri Pandan adalah sosok wanita cantik yg diperebutkan oleh 2 pengikut Pangeran Sambong yakni Bagus Wuragil dan Denowo. Dalam cerita... Nyai Damariyah sebetulnya lebih condong ke Bagus Wuragil. Tapi karena keduanya adalah sama2 pengikut Pangeran Sambong maka Nyai Damariyah merasa gelisah dan memilih hidup bernyama Nyai Wungu.

Selanjutnya Nyai Damariyah dinasehati oleh Pangeran Sambong dan Nyai Wungu, kalo Nyai Damariyah ingin tenang dari perebutan dua orang yang sama2 menjadi sahabatnya, lebih baik Nyai Damariyah pergi ke tempat Ki Sidomukti yg letaknya di sebelah timur Sambongan.
Ki Ageng Sidomukti sangat prihatin karena perseteruan dua sahabat Nyai Damariyah yg memperebutkan Nyai Damariyah. Oleh Ki Sidomukti, Nyai Damariyah diperintahkan untuk mencuci beras (mesusi beras). Sebagaimana biasanya tempat mencuci beras itu dilakukan di sungai. Diberitahukan oleh Ki Sidomukti bahwa ketika Nyai Damariyah mencuci beras, maka telusurilah di mana letak berhentinya air cucian beras itu. Di tempat berakhirnya air pesusan itulah Nyai Damariyah bisa hidup tenang dan tidak akan diganggu siapapun.
Air pesusan beras itu disebut orang dengan nama "Leri". Ketika Nyai Damariyah menelusuri di mana berhentinya air leri itu, ternyata berhenti tepat di bawah dua pohon pandan yang tumbuh berdampingan, dan ada pohon Lo disekitarnya. Karenanya, di kemudian hari desa itu akhirnya dinamakan Weleri. Sedangkan nama pohon Lo pada waktu itu banyak disebut orang dengan nama pohon Cangkring. Sehingga daerah disekitar pohon Lo itu sekarang dikenal dengan nama Penyangkringan. Sedangkan Nyai Damariyah dipanggil banyak orang dengan nama Nyai Pandansari atau Sripandan. Sedangkan sungai yang menjadi tempat mesusi beras akhirnya dikenal dengan nama Kali Damar.

tentang akhir kehidupan Nyai Damariyah... ia memang lebih suka bertapa dan tempat yg dipilihnya adalah di bawah pohon pandan. Konon Nyai Damariyah yg suka bertapa itu menjadi tokoh sakti pilih tanding. Tempat pertapaannya yg terakhir adalah di bawah pohon pandan yg terletak di tepi laut (pantai dekat hilir sungai damar/laut jawa). Dan sudah menjadi catatan khusus masyarakat Weleri bahwa desa Weleri mempunyai "danyang" seorang wanita yaitu Nyai Pandansari... Wallahu A'lam...

Selasa, 16 November 2010

TAMPIL CANTIK

WAJAH CANTIK

Bersihkan Wajah dengan Benar

Bersihkan Wajah dengan Benar

Membersihkan wajah salah satu kegiatan yang harus kita lakukan tiap hari agar memiliki kulit wajah yang bersih dan sehat. Kotoran yang melekat di wajah dapat menyumbat pori-pori. Wajah yang kotor dapat menyebabkan wajah ditumbuhi jerawat atau komedo yang dapat merusak penampilan. Agar wajah Anda bersih, Anda perlu mengetahui bagaimana cara membersihkan wajah yang efektif.
» Selengkapnya: Bersihkan Wajah dengan Benar

RAMBUT

Solusi Masalah Rambut Anda

Solusi Masalah Rambut Anda

Sebagai pelindung kepala, rambut menjadi salah satu faktor penunjang penampilan Anda. Banyak orang memeriksa rambut mereka di depan cermin setiap hari. Tetapi, ada berbagai masalah yang dapat menimpanya. Berbagai masalah pada rambut seperti ketombe, uban, dan kerontokan rambut telah menjadi kekhawatiran bagi banyak orang. Apa saja beberapa masalah pada rambut yang menyebabkan kekhawatiran banyak orang? Bagaimana solusinya?
» Selengkapnya: Solusi Masalah Rambut Anda

MATA

Mata Indah Mempesona

Mata Indah Mempesona

Mata merupakan bagian wajah yang paling diperhatikan. Perasaan seseorang dapat terlihat dari tatapan matanya sehingga organ tubuh ini disebut sebagai jendela hati. Mata yang indah merupakan bagian yang merupakan daya tarik bagi penampilan seorang wanita, itulah sebabnya dalam merias wajah, riasan mata umumnya membutuhkan waktu paling lama. Tetapi, mata juga memiliki berbagai masalah yang dapat membuat wajah tidak segar. Itulah sebabnya, Anda wajib merawat jendela hati ini sebaik-baiknya.
» Selengkapnya: Mata Indah Mempesona

KULIT CANTIK

Lindungi Kulit Anda dari Matahari

Lindungi Kulit Anda dari Matahari

Kulit manusia merupakan bagian yang paling luar dari tubuh. Dengan luas permukaan kulit antara sekitar 1,6 meter persegi untuk seorang wanita hingga 1,8 meter persegi untuk seorang pria, membuat kulit menjadi organ tubuh paling besar dan luas dalam tubuh manusia. Namun, kulit dapat rusak khususnya karena sinar matahari. Sinar matahari pada kulit dapat menyebabkan kanker kulit. Sejauh mana sinar matahari berbahaya untuk kulit? Bagaimana melindungi kulit Anda dari bahaya sinar matahari?
» Selengkapnya: Lindungi Kulit Anda dari Matahari

TAMAN

Lidah Buaya untuk Cantik dan Sehat

Lidah Buaya untuk Cantik dan Sehat

Di Indonesia, tanaman ini mendapat nama yang cukup menyeramkan. Tanaman yang juga dikenal dengan nama aloe vera ini memiliki sedikit duri pada sisi daunnya memang memiliki daun yang tampak menyeramkan, bahkan dihubungkan dengan reptil yang mengerikan. Tetapi, dibalik namanya dan rupanya yang kurang menawan, lidah buaya mempunyai banyak manfaat, baik untuk kesehatan maupun untuk kecantikan.
» Selengkapnya: Lidah Buaya untuk Cantik dan Sehat

OLAHRAGA

Kulit Cantik Berkat Olahraga

Kulit Cantik Berkat Olahraga

Olahraga memberikan manfaat yang sangat banyak bagi tubuh kita. Untuk sehat, kegiatan olahraga menjadi hal wajib yang harus dilakukan. Olahraga juga sering dilakukan untuk menurunkan berat badan. Yang tak kalah penting, olahraga juga bermanfaat untuk kecantikan. Dampak positif olahraga akan terlihat pada kulit Anda. Kulit yang sehat dan segar tentu akan menambah kecantikan.
» Selengkapnya: Kulit Cantik Berkat Olahraga

Minggu, 14 November 2010

Download Tune UpUtilities2011 Full Version rar

Download Tune UpUtilities2011 Full Version rar
Buat anda yang ingin SMS Gratis tanpa bayar dan bisa untuk kirim sms ke semua operator baik GSM maupun CDMA bisa dilakukan dengan mudah.
Mau tahu cara nya...???

Layanan SMS Gratis ini bernama SMSDetik.com.
SMS Detik.com adalah web baru yang memberikan layanan gratis SMS via internet.
M.A telah mencoba layanan sms gratis ini dan berjalan dengan baik ke semua operator GSM dan CDMA.

Cara nya sangat mudah, Yaitu:
1. Klik Daftar Gratis Dibawah ini atau klik diSini

2. Isi data anda dengan lengkap pada Member Area

sms gratis
Pada kolom Nomor Handphone, isilah nomor handphone milik anda pribadi, bisa nomor CDMA maupun GSM. Karena kode aktivasi sms akan dikirimkan langsung ke nomor Handphone anda. Tanpa kode aktivasi ini anda tidak dapat melakukan sms gratis.

3. Klik Submit
4. Klik Lanjut Aktivasi

cara sms gratis

5. Muncul Aktivasi Akun. Isi nama login, nomor handphone dan masukkan kode aktivasi yang sudah di kirimkan via sms ke nomor Handphone anda.

cara sms gratis4

6. Klik Login
7. Pada Login Member Area masukkan nama login dan password yang sudah anda daftarkan tadi.
8. Muncul Kotak Kirim SMS seperti gambar dibawah
cara sms gratis5

- Isi nomor tujuan pada kotak nomor tujuan.
- Isi pesan pada kotak pesan
- Isi kode Anti Spam
- Klik Kirim

9. Bila proses pengiriman SMS berhasil. Akan muncul informasi seperti di bawah ini

cara sms gratis6

Jumat, 12 November 2010

PENGUMUMAN CPNS

Mau tahu Info Formasi CPNS terbaru Nopember 2010, tapi baru Tangerang kunjungi ling berikut

Untuk Kendal dan lain-lain belum terbit, tunggu aja ya


RAHASIA AWET MUDA
Setiap individu yang pernah menghadiri reuni SMA pasti menyadari bahwa usia bukanlah sekedar sebuah angka yang tertera di KTP. Bintang sepak bola yang dulu pernah menjadi idola Anda mungkin sekarang sudah berubah menjadi gemuk, keriput, botak seperti kentang sementara pemain terompet yang dulu berperawakan kurus kering sekarang menjadi sosok musisi professional yang seksi, tinggi, ramping, dan dandy.
Ratu pesta dansa yang berusia 16 tahun kini kelihatan lebih tua dari usia sebenarnya, sementara individu yang dulu dijuluki ilmuwan tikus aneh sekarang memiliki wajah yang bebas keriput. Bagaimana mungkin?
Lantas apa yang menyebabkan adanya perbedaan tersebut? Menurut Michael F. Roizen, M.D., dekan sekolah pengobatan di SUNY Upstate Medical University dan pengarang buku “Real Age: Are You As Young As You Can Be?”, menuturkan “kita memiliki kontrol penuh untuk menentukan usia kita bahkan kita bisa melawan proses penuaan tersebut”.
Melalui beberapa modifikasi gaya hidup, Dr. Roizen percaya bahwa setiap orang dapat meraih periode melawan proses penuaan tersebut. “Aku meminta pasienku untuk mencari target kesehatan yang cukup mudah untuk mereka terapkan dalam hidup,” ujarnya. “Semakin masuk akal ambisiAnda, maka akan semakin terbiasa dengan program yang Anda jalani.”
Banyak orang yang mengeluhkan keadaan kulit dan wajah mereka yang tampak lebih tua daripada umur sebenarnya. Untuk mengatasi masalah ini, berikut 14 cara mudah untuk memperlambat jam penuaanAnda agar tetap tampak awet muda:
1. Selalu merasa bahagia
Merasa bahagia adalah salah satu kunci utama agar tetap terlihat awet muda. Dalam setiap kegiatan, usahakan agar apa yang Anda lakukan sesuai dengan apa yang Anda inginkan. Hindari stres, perasaan bersalah dan tertekan karena paksaan orang lain.
Ingat, apa yang Anda rasakan akan tercermin pada wajah Anda. Jadi, orang yang sedang bahagia, wajahnya akan terlihat berseri-seri, santai dan lebih muda daripada usia sebenarnya.
2. Banyak bergerak
Berolahraga adalah cara efektif agar tetap tampak awet muda. Lakukan joging, jalan cepat, bersepeda maupun berenang sekitar 30 menit setiap hari. Dengan olahraga, risiko terkena serangan jantung, osteoporosis dan kanker pun akan mengecil. Olahraga teratur dapat menambah fleksibilitas otot, memperkuat tulang, serta mengurangi stres, karena sel-sel tubuh mendapat lebih banyak oksigen. TidurAnda pun akan menjadi lebih nyenyak.
3. Konsumsi vitamin C
Vitamin C bisa Anda peroleh dari buah-buahan segar (terutama jeruk), sayur-mayur berwarna hijau (brokoli dan lain-lain) atau suplemen vitamin C sebanyak 1000 mg perhari. Vitamin C telah terbukti mampu meningkatkan daya tahan tubuh, mengurangi risiko terkena kanker dan melindungi tubuh dari efek yang ditimbulkan oleh polusi. Di samping itu, perbanyaklah juga minum air putih. Karena dengan meminum air putih minimal 8 gelas perhari dapat mengurangi stres, menjaga kesegaran kulit, serta memperlancar kerja organ tubuh.
4. Gunakan pelindung UV
Matahari adalah salah satu faktor utama penyebab penuaan dini. Oleh karena itu, gunakan selalu lotion pelembab secara teratur setiap hari, khususnya bila akan bepergianagar kulit tetap segar, lembab dan tidak terbakar sinar matahari, terutama sinar ultra violet (UV).
5. Istirahat cukup
Manusia butuh sekurang-kurangnya 8 jam setiap hari untuk tidur. Istirahat cukup sangat bermanfaat untuk menghindari terbentuknya kantung mata, kulit keriput dan wajah kusam.
6. Perhatikan penampilan
Penampilan dan tata rias wajah juga memegang peranan penting. Meski usia terus bertambah, tetap perhatikan jenis kosmetik yang akanAnda pakai. Gunakan make-up tipis untuk kesan natural dengan tetap memperhatikan kondisi dan jenis kulit Anda.
7. Optimis
Orang yang pesimis selalu tidak percaya diri, gampang putus asa dan tak pernah memperhatikan penampilan, sehingga rentan akan depresi. Jadi, berusahalah menjadiorang yang selalu optimis dalam segala hal, sebab ini akan membuat hidup Anda menjadi lebih sehat dan bahagia.
8. Minum Aspirin
Obat ajaib ini bukan hanya membantu meredakan sakit kepala dan demam, namun juga menurunkan risiko terjangkit stroke, serangan jantung, kemunduran ingatan, keriput bahkanbisa mengatasi kanker.
“Semua penyakit tersebut berhubungan dengan usia arteri dan aspirin membantu mengurangi bertambahnya usia arteri tersebut,” tambah Roizen.
Dia menambahkan, bagi wanita yang memasuki masa postmenopausal dianjurkan untuk tidak mengkonsumsi aspirin termasuk penderita ulcers (bisul), diabetes dan gangguan ginjal untuk membatasi mengkonsumsi aspirin sedikitnya sekitar 325 miligram perhari.Program ini dapat membalikkan waktu Anda sekitar 1,9 tahun.
9. Berhubungan Seks
Berhubungan intim dengan pasangan Anda setidaknya dua kali seminggu membuat Anda akan tampak lebih muda dan lebih sehat. Roizen menyatakan bahwa “para pakar kesehatan menekankan bahwa seks bisa membuat kita tampak lebih muda selain juga mengurangi stress dan mengambil keuntungan dari biokimia yang timbul saat orgasme”.
“Kita tidak tahu jika Anda menikmati kehidupan seks Anda, Anda secara tak sadar akan menurunkan risiko cedera, kanker, bahkan penuaan arteri,” tambahnya. Program ini dapat membalikkan waktu sampai 1,6 tahun.
10. Lakukan Floss
Jika dokter gigi Anda menyarankan Anda untuk sering-sering menggunakan dental floos, maka lakukanlah. Karena dengan pengunaan dental floos Anda akan tampak lebih muda. Roizen menambahkan, menggunakan dental floss tiap hari dapat mencegah stroke, meningkatkan memori dan mencegah penyakit jantung, karena kebiasaan menggunakan dental floss dapat mengurangi berkembangnya bakteri yang tumbuh di gusi kita.Program ini dapat membalikkan waktu sampai 6,4 tahun.
11. Miliki binatang peliharaan
Roizen menambahkan, selain mampu meredakan stress, demam, ataupun infeksi kronis lainnya, pemilik binatang peliharaan akan cenderung terhindardari serangan jantung. Program ini dapat membalikan waktu sampai 0,9 tahun.
12. Konsumsilah blueberries
Buah berries memberikan nutrisi lebih banyak per kalorinya dibanding buah lainnya. “Berries adalah pil antioksidan alami,” ujar Roizen. Satu setengah cangkir berries memberi kita antioksidan lima kali lebih besar dibanding buah lainnya. Selain itu blueberries juga mengandungVitamin C, kaya akan serat dan asam ellagic yang dipercaya baik untuk mencegah kanker. Program ini dapat membalikkan waktu sampai 1,6 tahun.
13. Latihan beban
Roizen berpendapat bahwa latihan beban hanya sekitar 30 menit seminggu sekali dapat memperlambat penuaan, selain membuat tubuh kita semakin kuat, lentur dan membuat kulit terlihat kencang. Jika memang berat badan bukan target utamaAnda, mungkin menguatkan otot serta memperbaiki postur tubuh bisa menjadikan alasan untuk memiliki tubuh yang segar dan bugar. Program ini dapat membalikkan waktu sampai 1,7 tahun.
14. Bersosialisasi
Mungkin Anda berpikir menghabiskan waktu dirumah dengan membaca akan
membuat Anda lebih awet muda daripada menghabiskan waktu di kota. Selama kehidupan sosialisasi Anda tidak melibatkan minum-minum yang berlebihan, pengurangan jam tidur serta mengurangi isapan rokok juga bisa membuat Anda tampak lebih muda dan bahagia.
“Sosialisasi adalah cara terbaik mengurangi stress,” ujar Roizen. Semakin sering Anda bersosialisasi dengan lingkungan Anda, maka semakin banyak kesempatan Anda untuk memperlambat penuaan usia Anda. Program ini dapat membalikkan waktu sampai 2,3 tahun.

PEKERJAAN YG TIDAK MENBOSANKAN




KEBOSANAN adalah hal yang bisa menumpulkan kreativitas, dan menurunkan produktivitas. Jika Anda adalah tipe pekerja yang senang tantangan dan butuh hal yang menegangkan supaya bisa terus bersemangat saat bekerja, coba tilik pekerjaan-pekerjaan yang dirangkum oleh Careerbuilder.com sebagai pekerjaan bebas rasa bosan berikut:
1. Awak pesawat terbang
Pengelana dan senang melihat tempat-tempat baru? Awak pesawat terbang adalah salah satu profesi yang bisa Anda coba. Pekerjaan ini memungkinkan Anda untuk selalu bergerak, selalu berusaha, dan bekerja. Bukan hal yang mengherankan jika di setiap penerbangan, mereka akan menemukan hal-hal unik yang berkaitan dengan para penumpang. Tetapi, pekerjaan ini juga berisiko. Tak jarang, Anda justru harus bekerja di hari libur dan akhir pekan. Selama bekerja, Anda juga harus memastikan para penumpang mengikuti aturan keselamatan dan keamanan, sembari membuat penumpang tetap nyaman.
2. Buyer
Buyer adalah pembeli yang memilih, menentukan, dan membeli pakaian yang diperkirakan akan menjadi tren di masa mendatang. Selain itu, mereka juga harus menentukan apa yang akan laris terjual dan memperkirakan berapa jumlah produk yang seharusnya mereka miliki. Untuk bisa sukses, seorang buyer harus mengetahui dan terus mengikuti tren terbaru, harga pasaran, tingkat penjualan, dan pola pembelanjaan konsumen.
3. Perencana acara
Profesi ini adalah segalanya, kecuali membosankan. Pekerjaannya melelahkan, penuh stres, tetapi juga mendebarkan dan penuh kreativitas. Perencana acara harus selalu siap sedia, kapan pun dan di mana pun. Profesi ini harus siap berhadapan dengan beberapa pihak dalam waktu bersamaan,dari vendor-vendor, pemilik acara, dan yang lainnya. Pekerjaan ini selalu di bawah jadwal ketat, harus sering bepergian ke berbagai tempat, selalu memantau tempat acara, mendatangi rapatyang tak ada habisnya, bahkan di akhir pekan. Perencana acara biasanya harus menangani lebih dari 1 acara sekaligus. Artinya, kadang mereka harus menangani stres dalam mengerjakan lebih dari 1 acara dalam waktu bersamaan.
4. Pramusaji
Jika Anda pernah mencoba bermain di game online atau game kecil tentang bisnis restoran, seperti Restaurant City, Cake Mania, Diner Dash, dan sebangsanya, Anda akan menemukan bahwa pekerjaan seorang pramusaji tidaklah mudah. Tak mudah menemukan waktu luang saat bekerja sebagai pramusaji, karena pekerjaannya seakan tak pernah berhenti.Anda harus menerima pesanan, membersihkan sisa makanan dan minuman pelanggan, membersihkan meja, membersihkan lantai yang kotor, menutup pesanan, mengantarkan tagihan, menerima keluhan pelanggan, dan semua itu harus dilakukan sambil tetap memberikan wajah dan ekspresi ramah terhadap pelanggan. Seakan tak pernah ada usainya, bahkan ketika semua orang sedang menikmati libur. Seringkali para pramusaji justru bekerja karena pada hari libur, restoran justru sedang ramai.
5. Futuris
Profesi ini tidak terlalu kentara dan jarang terdengar. Pekerjaan ini mirip tugas konsultan bisnis dan peneliti. Pekerjaan semacam ini sangat tepat untuk merekayang menyukai variasi, penelitian, dan cenderung penuh keingintahuan. Profesi ini meneliti masa kini dan kecenderungan yang terjadi saat ini untuk melihat perubahan yang kemungkinan akan terjadi di masa mendatang, dan bisa mempengaruhi perusahaan. Mereka harus selalu melakukan penelitian, statistik, tren, dan prediksi lain untuk membantu mereka memperkirakan jalannya perubahanyang mungkin terjadi di masa mendatang.
6. Penggalang dana non profit
Penggalang dana untuk organisasi non profit memiliki tugas yang tak mudah. Ia harus mengumpulkan dana untuk tetap mengusahakan agar asosiasi dan organisasi bisa terus bertahan. Organisasi non profit juga butuh pemasukan karena pengeluaran mereka pun cukup besar. Penggalang dana harus secara aktif mencari pemberi dana dan pemberi sumbangan, sekaligus merencanakan acara untukbisa menuai donasi untuk organisasi tersebut. Pengumpulan dana amat penting menentukan kelangsungan perusahaan dan kelanjutan proyek non profit tersebut.
7. Wartawan
Wartawan, entah itu dari media cetak, online, radio, atau televisi, hidup dari berita ke berita, karena berita memang tidak akan pernah habis. Ketika sedang mengikuti sebuah berita atau menyelidiki kasus, melaporkan peristiwa penting secara langsung, atau menuliskannya sebelum tenggat waktu, wartawan harus selalu siap sedia bahkan dalam waktuyang mendadak sekalipun.
8. Pekerja kasino
Profesi yang satu ini hanya relevan di beberapa negara saja. Namun, tetap saja, jika Anda pikirkan, pekerjaan sebagai karyawan kasino lumayan menegangkan. Sebagai karyawan kasino, Anda bekerja sebagai dealer dalam permainan kartu, personel permainan judi, pengawas di lapangan, atau sebagai manager lapangan. Anda harus berhadapan dengan orang-orang yang haus uang, dan setiap detiknya amat berpengaruh terhadap uang yang dimiliki perusahaan dan reputasi karier Anda.
9. Suster
Banyak petugas medis yang menikmati pekerjaannya karena dapat menolong orang yang kesusahan. Namun sebagai petugas medis secara umum, Anda harus selalu siap siaga menghadapi keadaan. Karena dokter bedah memiliki tingkat stres yang tinggi, sebagai suster Anda harus selalu bersikap tenang dan bisa menjadi tenaga bantuan kapan pun dibutuhkan. Suster harus selalu waspada dan menjaga pasien yang membutuhkan perawatan khusus, melakukan inspeksi dari ruang ke ruang, menenangkan pasien, mendampingi keluarga pasien, memperbaharui papan kondisi pasien, juga memenuhi berbagai permintaan para dokter, dan keluarga pasien.
10. Manajer hubungan masyarakat
Manajer hubungan masyarakat (Public Relations Manager) harus selalu siaga dan terus berpikir ke depan. Mereka harus selalu memiliki rencana untuk memperbaiki kemungkinan terburukyang terjadi pada klien. Tugas-tugas mereka antara lain menjaga nama baik klien, menghentikan problem yang melalap reputasi perusahaannya, mengeluarkan pernyataan yang diperlukan, melansir rilis kepada media, menjembatani klien dengan media, dan menggelar acara untuk kliennya pada saat yang bersamaan.

Kamis, 11 November 2010

KURANG TIDUR, PENYAKIT ?

 
Bahaya Kurang Tidur
Category: Article

Banyak dampak buruk yang didapatkan karena kurangnya waktu tidur. Selain pekerjaan dan aktivitas sehari-hari menjadi terhambat, kurang tidur dapat menyebabkan berbagai macam penyakit hadir di tubuh kita. Inilah dampak buruk yang bisa Anda alami jika waktu tidur Anda kurang dari 7-9 jam per hari, dan bila tidur Anda tidak nyenyak:

1.    Hasrat ngemil makanan berlemak meningkat.
Kurang tidur bisa melenyapkan hormon yang mengatur nafsu makan. Akibatnya, keinginan menyantap makanan berlemak dan tinggi karbohidrat akan meningkat, sehingga menyebabkan Anda menginginkan asupan kalori tinggi. Jika selama 2 malam tidur Anda tidak berkulitas bisa memicu rasa lapar berlebihan. Kondisi ini terjadi karena merangsang hormon ghrelin penambah nafsu makan, dan mengurango hormon leptin sebagai penekan nafsu makan.
2.    Antibodi menjadi lemah.
Mereka yang tidur kurang dari 7 jam per malam bisa 3 kali lebih rentan mengalami rasa dingin. Penelitian lain menemukan, pada pria yang kurang tidur akan mengalami kegagalan untuk menjaga respon imun atau kekebalan tubuh secara normal setelah menerima suntikan flu. Mereka yang kurang tidur, antibodi yang bekerja setelah dilakukan vaksinasi hanya bisa bertahan paling lama 10 hari. Kondisi tersebut sangat berbahaya. Perbaiki kualitas tidur, maka kekebalan tubuh Anda akan meningkat.
3.    Rentan terserang diabetes.
Gula adalah bahan bakar setiap sel dalam tubuh Anda. Jika proses pengolahannya terganggu bisa menyebabkan efek buruk. Dalam penelitian yang dilakukan Universitas Chicago, AS, yang meneliti sejumlah orang selama 6 hari, mendapatkan kondisi ini bisa mengembangkan resistansi terhadap insulin, yakni hormon yang membantu mengangkut glukosa dari aliran darah ke dalam sel. Hal ini menyebabkan terjadinya proses metabolisme gula yang tidak semestinya. Akibatnya bisa menyebabkan timbulnya diabetes.
4.    Stres meningkat.
Studi yang dilakukan Universitas Chicago juga menemukan bahwa tidur kurang dari 7 jam bisa meningkatkan produksi kortisol atau hormon stres. Bahkan pada sore dan malam hari dapat meningkatkan denyut jantung, tekanan darah dan glukosa darah sehingga bisa memicu terjadinya hipertensi, penyakit jantung dan diabetes tipe 2.
5.    Memicu rasa gelisah.
Rasa gelisah setiap malam pasti akan terus menghantui mereka yang memiliki kualitas tidur buruk. Reaksi tubuh pun bisa menurun. Yang lebih kronis lagi, perasaaan bahagia tidak akan menghampiri hidup mereka yang kurang tidur, karena tidur dan suasana hati diatur oleh zat kimia otak yang sama. Hal ini dapat meningkatkan risiko pengembangan depresi, tapi mungkin hanya bagi mereka yang sudah rentan terhadap penyakit.
6.    Tampak lebih tua.
Mereka yang kurang tidur biasanya memiliki kulit yang pucat dan wajah lelah. "Lebih buruk lagi, peningkatan kadar kortisol dapat memperlambat produksi kolagen yang memicu terjadinya keriput lebih cepat," kata Jyotsna Sahni, MD, ahli masalah tidur di Canyon Ranch, Tucson.
7.    Berbagai rasa sakit bisa timbul.
Tidaklah mengherankan, sakit kronis seperti masalah punggung atau arthritis bisa saja terjadi bila Anda melakukan aktivitas tidur yang buruk. Dalam sebuah studi dari John Hopkins Behavioral Sleep Medicine Program, direktur Michael Smith, PhD, membangunkan orang dewasa muda yang sehat selama 20 menit setiap jam selama 8 jam selama 3 hari berturut-turut. Hasilnya, mereka memiliki toleransi sakit yang lebih rendah, dan mudah mengalami nyeri.
8.    Risiko kanker lebih tinggi.
Olahraga membantu mencegah kanker, tetapi terlalu sedikit memejamkan mata dapat merusak efek pelindungnya. Johns Hopkins Bloomberg School of Public Health meneliti hampir 6.000 wanita selama sekitar satu dekade dan menemukan bahwa penggemar olahraga yang tidur 7 jam atau lebih sedikit per malam memiliki kesempatan lebih besar 50% mengidap kanker daripada mereka yang rutin melakukan senam dan memiliki kualitas tidur yang baik. Hal ini terjadi karena kualitas tidur yang buruk dapat menyebabkan gangguan metabolisme hormonal dan dikaitkan dengan risiko kanker, dan bisa 'menghapus' manfaat latihan.

Sabtu, 06 November 2010

Mengatasi Kritikan

Untuk....
Rudy Pujihanto - Insan Manusia Yang Luar Biasa!

Rudy,

Hari ini saya ingin berbagi tips tentang
bagaimana caranya menyikapi kritikan
yang datang kepada diri kita!

Selamat membaca...
Semoga bermanfaat! :-)

http://www.AnneAhira.com - Untuk Indonesia!


 
---------------------------
Artikel Utama:
---------------------------

Kritik Anda adalah Kue Anda

Ditulis oleh: Anne Ahira untuk Rudy

Rudy,

"Anda tidak berhak dipuji kalau tidak
bisa menerima kritikan."

                   -- Halle Berry, 2005

Itulah kalimat dahsyat yang disampaikan
Halle Berry, artis peraih Oscar melalui
film James Bond 'Die Another Day' di
tahun 2004 ketika mendapat piala Razzie
Award.

Razzie Award adalah penghargaan yang
diberikan kepada mereka yang dinilai
aktingnya buruk. Label pemain terburuk
ini didapatkan Halle setelah memainkan
perannya di film 'Cat Woman'.

Ia adalah orang yang pertama kali
langsung datang ke tempat pemberian
penghargaan tersebut.

Tidak ada Aktor dan Artis lain
sebelumnya yang sanggup datang dan
hanya menyampaikan pesannya melalui
video.

Sambutannya sungguh menarik : "Saya
menerima penghargaan ini dengan tulus.
Saya menganggap ini sebagai kritik
bagi saya untuk tampil lebih baik di
film-film saya berikutnya. Saya masih
ingat pesan ibu saya bahwa... 'Kamu
tidak berhak dipuji kalau kamu tidak
bisa menerima kritikan'."


Tepukan tangan sambil berdiri sebagai
bentuk ketakjuban dari para hadirin
sangat memeriahkan malam itu. Ya,
sangat sedikit orang yang sanggup
menerima kritikan seperti Halle.

Nah, sekarang, apa arti kritik bagi
Rudy? Apakah itu musibah buruk?
Seperti bencana yang tidak terduga,
atau... simbol kehancuran diri? Adakah
yang bisa menganggap kritik layaknya ia
menerima pujian?

Kritik memiliki banyak bentuk...

Kritik bisa berupa nasehat, obrolan,
sindiran, guyonan, hingga cacian pedas.
Wajar saja jika setiap orang tidak suka
akan kritik.

Bagaimanapun, akan lebih menyenangkan
jika kita berlaku dan tampil sempurna,
memuaskan semua orang dan mendapatkan
pujian.

Tapi siapa yang bisa menjamin bahwa
kita bisa aman dari kritik? Tokh kita
hanyalah manusia dengan segala
keterbatasannya. Dan nyatanya, di dunia
ini lebih banyak orang yang suka
mengkritik, daripada dikritik. :-)

Kalau Rudy suka sepak bola, pasti
sering mengamati para komentator dalam
mengeluarkan pernyataan pedasnya.

Padahal belum tentu kepandaian mereka
dalam mengkritik orang lain sebanding
dengan kemampuannya jika disuruh
memainkan bola sendiri di lapangan. ;-)

Belum lagi para pakar dan pengamat
politik, ekonomi, maupun sosial. Mereka
ramai-ramai berkomentar kepada publik,
seolah pernyataan merekalah yang paling
benar. :-)

Namun bukan itu permasalahannya!

Pertanyaannya sekarang adalah...
seandainya Rudy mendapatkan kritikan,
yang sakitnya melebihi tamparan, apa
yang harus Rudy lakukan?

Jawabannya adalah...

=> Nikmatilah setiap kritikan layaknya
      kue kegemaran kita!

Mungkinkah? Mengapa tidak! :-)

Kita mempunyai wewenang penuh untuk
mengontrol perasaan kita.
 
Berikut tips untuk Rudy saat menghadapi
kritik:

1. Ubah Paradigma Rudy Terhadap Kritik

Rudy, tidak sedikit orang yang jatuh
hanya gara-gara kritik, meski tidak
semua kritik itu benar dan perlu
ditanggapi. Padahal, kritik menunjukkan
adanya yang *masih peduli* kepada kita.

Coba perhatikan perusahaan-perusahaan
besar yang harus mengirimkan berbagai
survey untuk mengetahui kelemahannya.

Bayangkan jika Rudy harus melakukan
hal yang sama, mengeluarkan banyak uang
hanya untuk mengetahui kekurangan
Rudy! LoL. :-)

Kritik merupakan kesempatan untuk
koreksi diri. Tentu saja akan
menyenangkan jika mengetahui secara
langsung kekurangan kita, daripada
sekedar menerima dampaknya, seperti
dikucilkan misalnya.

2. Cari tahu sudut pandang si pengkritik

Tidak ada salahnya mencari tahu detil
kritik yang disampaikan. Rudy bisa
belajar dari mereka dan melakukan
koreksi terhadap diri Rudy. Bisa jadi
kritik yang disampaikan benar adanya.

Jika perlu, justru carilah orang yang
mau memberikan kritik sekaligus saran
kepada Rudy. Tokh Rudy tidak akan
menjadi rendah dengan hal itu.

Justru sebaliknya, pendapat orang bisa
jadi membuka persepsi, wawasan, maupun
paradigma baru yang mendukung goal
Rudy.

3. Kritik tidak perlu dibalas dengan kritik!

Tanggapi kritik dengan bijak. Rudy
tidak perlu merasa marah atau
memasukkannya ke dalam hati. Toh
menyampaikan pendapat adalah hak semua
orang.

Nikmatilah apapun yang mereka
sampaikan. Tidak ada ruginya untuk
ringan dalam mema'afkan seseorang.
Anggaplah semua itu untuk perbaikan
yang menguntungkan Rudy kelak.

Jangan pernah Rudy balas kritik dengan
kritik. Karena hal ini hanya akan
membuat perdebatan, menguras tenaga &
pikiran. Tidak ada gunanya...

4. Terimalah kritikan dengan senyuman. ^_^

Ini semua bisa melatih mental kita agar
bisa *tegar* menghadapi ujian yang
lebih hebat di kemudian hari.

Singkatnya, kita memang hanya layak
dipuji jika sudah berani menerima
kritikan. Meski tidak mudah, asah terus
keberanian Rudy untuk menikmati kritik
layaknya menikmati kue Rudy.

Ingat, pujian dan apresiasi hanya akan
datang apabila kita sudah melakukan
sesuatu yang berharga.

So, jangan pernah bosan untuk memburu
kritik, dan tanggapilah setiap kritik dengan
lapang dada! :-)

"Merapi Masih Punya Aura Mistis yang Kuat"

"Merapi Masih Punya Aura Mistis yang Kuat"

Gunung Merapi terus menyemburkan awan panas hingga menyebabkan ratusan korban jiwa melayang. Menurut pengamatan paranormal Ki Kusumo, hal itu membuktikan bahwa Gunung Merapi sampai saat ini masih memiliki aura mistis yang kuat.

Beri rating item ini (1)
Elang Riki Yanuar, okeZone News - Sab Nov 06, 2010 14:38 WIT
                    'Wedhus gembel' letusan Gunung Merapi. (Foto: Novan Jemmy Andrea/Koran SI)
'Wedhus gembel' letusan Gunung Merapi. (Foto: Novan Jemmy Andrea/Koran SI)
JAKARTA - Gunung Merapi terus menyemburkan awan panas hingga menyebabkan ratusan korban jiwa melayang. Menurut pengamatan paranormal Ki Kusumo, hal itu membuktikan bahwa Gunung Merapi sampai saat ini masih memiliki aura mistis yang kuat.
"Menurut saya, Merapi masih mempunyai energi metafisika yang luar biasa. Hal itu didukung masyarakat sekitar yang kental dengan hal-hal berbau supranatural. Jadi kejadian aneh yang timbul, bisa dikaitkan dengan fenomena alam yang akan terjadi di kemudian hari," ujarnya saat ditemui di Senayan, Jakarta, Sabtu (6/11/2010).
Paranormal yang juga produser film ini lalu mengaitkan kejadian penampakan awan menyerupai bentuk kepala Petruk di sela letusan Gunung Merapi. Menurutnya, kemunculan tokoh Punakawan itu bukan saja pertanda buruk, namun sebuah isyarat yang tak bisa dianggap remeh.
"Awan berbentuk Petruk itu pertanda yang nyata. Kita diingatkan, karena gejolak di negeri ini sudah pada kondisi yang memprihatinkan. Dibutuhkan kebersamaan dan jangan hanya menyalahkan satu elemen masyarakat atau para pemimpin saja," pesannya.
Dalam kacamata batinnya, Ki Kusumo juga meramalkan letusan Gunung Merapi masih akan terus terjadi hingga menjelang pergantian tahun. Bahkan bencana lain yang tak kalah dahsyat juga diramal akan mewarnai negeri ini. Untuk itulah dia mengajak semua orang berintrospeksi.
"Bencana ini bisa dijadikan alat introspeksi, sehingga di tahun depan bangsa Indonesia akan lebih cermat dalam menghargai alam. Kita mulai dari diri kita dan dari lingkungan di mana kita tinggal, untuk lebih menyayangi lingkungan," pungkasnya.

Rabu, 03 November 2010

Keluarga Bahagia

Keluarga kaya, banyak. Keluarga terpandang, juga banyak. Belum lagi keluarga-keluarga lainnya yang dilabeli harmonis, berpendidikan, dan berencana. Namun, berapa banyakkah keluarga yang bahagia?
Sepertinya, kian hari keluarga bahagia makin sedikit. Kok bisa?
Banyak kasus pembunuhan, pertengkaran, dan persidangan yang melibatkan keluarga sendiri terjadi di sekitar kita. Anak membunuh ibu, ibu membunuh anak-anaknya, suami membakar istrinya, istri memutilasi suaminya, dan sebagainya.
Dunia ini terasa kacau dan tidak indah lagi dilihat. Bahkan, mungkin jadi tidak indah lagi untuk ditempati sehingga banyak orang memutuskan mengakhiri hidup dengan bunuh diri. Naudzubillahi min dzaalik.
Saat ditanyakan penyebab semua kekacauan itu, muncullah pasal-pasal yang tidak bisa diterima nalar. Hanya gara-gara menangis terus, sang ayah tega membanting buah hatinya yang masih batita. Hanya gara-gara uang seribu rupiah, tukang parkir rela menghabisi temannya sesama tukang parkir. Gejala apakah ini?
Kalau kita telusuri, semuanya berawal dari rumah, dari keluarga, entah itu keluarga kaya atau keluarga miskin. Yang jelas, mereka tidak merasakan kebahagiaan di dalam keluarga.
Tidak ada senyum di tengah-tengah kebersamaan mereka. Tidak ada kehangatan yang menyelimuti kekakuan hubungan di antara mereka. Ke manakah mereka harus mencari kebahagiaan itu? Seperti apakah gambaran kebahagiaan yang seharusnya mereka rasakan bersama keluarga?
Siapa pun berhak bahagia. Seorang ibu berhak bahagia, demikian juga seorang bapak. Keduanya jadi sumber kebahagiaan anak-anak mereka. Kebahagiaan dimulai dari dalam rumah, dari keluarga. Lalu, seperti apakah keluarga bahagia itu?
Berikut ini dapat dikatakan sebagai tips keluarga bahagia.
Keluarga Bahagia, Keluarga Ahli Syukur
Hanya Allah-lah sumber kebaikan dan kebahagiaan. Maka, pujilah Dia dengan penuh rasa syukur atas kebaikan yang kita terima. Sesungguhnya, Allah tidak memerlukan pujian dari kita karena dengan dzat-Nya Dia Maha Terpuji. Jika kita bersyukur, itu hanya untuk kebaikan kita sendiri.
Manusia telah dianugerahi pendengaran, pelihatan, dan hati. Sayangnya, hanya sedikit dari mereka yang bersyukur. Bersyukur di sini adalah mengoptimalkan anugerah yang telah diterima sehingga dengan potensi yang ada setiap orang memiliki modal sama untuk menjadi manusia yang bermanfaat bagi dirinya dan orang banyak.
Jika yang terjadi adalah sebaliknya, berarti kita belum menjadi ahli syukur.
Keluarga Bahagia, Keluarga Ahli Sabar
Orang yang bahagia adalah yang dijauhkan dari fitnah-fitnah dan orang yang senantiasa bersabar ketika dihadapkan pada ujian dan cobaan. Sesungguhnya, bersabar itu tidak ada batasnya. Hanya manusia sendiri yang membatasi kemampuannya untuk bersabar.
Bersabar memang bukan pekerjaan mudah, namun hal itu tidak mustahil untuk dilakukan.
Keluarga Bahagia, Keluarga Qanaah
Qanaah artinya merasa cukup dan merasa puas atas segala yang sudah didapatkan. Seseorang yang memiliki sifat ini akan selalu merasa cukup, tidak kekurangan. Namun, tidak berarti ia termasuk orang yang tidak memiliki mimpi, cita-cita, dan semangat untuk meraih sesuatu yang baru. Bukan itu.
Ia sama halnya dengan orang kebanyakan, memiliki sesuatu yang ingin dicapai. Namun, ia memilikikelebihan dalam hal menerima apa yang sudah ia dapatkan. Dengan demikian, insya Allah ia akan terhindar dari ambisi mengambil sesuatu yang bukan haknya.
Keluarga Bahagia, Keluarga Ahli Taat
Sesungguhnya, kebahagiaan yang paling bahagia adalah panjang umur dalam ketaatan kepada Allah. Oleh sebab itu, biasakanlah kita berdoa agar dikelompokkan ke dalam golongan orang-orang yang selalu ada dalam ketaatan kepada Allah.
Keluarga yang senantiasa menjalankan irama kehidupannya dalam ketaatan kepada Allah insya Allah ia akan senantiasa mendapatkan pertolongan Allah untuk semua ujian yang dihadapinya.
Keluarga Bahagia, Keluarga Ahli Nasihat-Menasihati
Orang yang ingin selalu mendapatkan keberuntungan dalam keluarganya akan sangat berjuang untuk memegang teguh keimanannya, melakukan kebaikan-kebaikan, dan saling menasihati dalam kebaikan dengan penuh kesabaran.
Memberikan nasihat tidak hanya berlaku bagi seorang suami kepada istri, orang tua kepada anak-anaknya, ataupun orang tua kepada anak muda.
Nasihat bisa dilakukan sebaliknya, dari istri kepada suami, anak-anak kepada orang tua, dan anak muda kepada orang tua. Dalam hal ini, diperlukan kelapangan hati untuk menerima nasihat dari siapa pun jika hal itu benar adanya.
Selain itu, diperlukan ilmu agar nasihat yang disampaikan menjadi berdaya, bukan asal bunyi yang akhirnya dapat menyakiti.
Itulah lima dari beberapa alat ukur kebahagiaan sebuah keluarga. Semoga yang lima ini dapat dijadikan tips keluarga bahagia Anda.
Memulai kehidupan dengan penuh kasih sayang dan bermuara dalam kebahagiaan sejati, bukan kebahagiaan semu yang dapat menipu mata. Selamat menikmati indahnya hidup ini dengan syukur, sabar, qanaah, taat, dan nasihat.